Samsung baru saja mematenkan rancangan canggih dan ‘menakutkan’ dari sebuah robot manusia. Perusahaan asal Korea ini memang
terkenal atas inovasi robotnya. Kini, pembuat ponsel pintar Galaxy itu akan menciptakan robot yang mampu berjalan layaknya manusia.
Selain itu, robot ini nantinya akan memiliki kemampuan bergerak yang sangat realistik yang menyerupai manusia. Seperti diketahui, Asimo dari Honda sejauh ini belum bisa bergerak semulus gerakan manusia.
“Sebuah robot berjalan dan metode kendali dengan menyimpan data perubahan sudut terkait satu unit sendi robot menggunakan data berjalan manusia, mengekstrak titik referensi dari data perubahan sudut menurut waktu dan menghasilkan referensi trayektori berjalan,” kata Samsung.
Hal tersebut dilakukan menggunakan data yang ada kemudian memperhitungkan faktor perubahan berjalan untuk membentuk perubahan antara pola berjalan robot, tutupnya seperti dikutip HuffingtonPost.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar