Mengikuti peluncuran Samsung Galaxy S3 yang telah dirilis, Samsung Galaxy Note II dikabarkan akan meluncur lebih cepat ke pasaran. Perangkat hybrid besutan Samsung itu akan meluncur pada September 2012, lebih awal satu bulan dari informasi sebelumnya.
Dilansir dari T3, Senin (2/7/2012), menyusul keberhasilan Samsung pada 2011, sehingga membuat perusahaan teknologi asal Korea Selatan tersebut meningkatkan bentuk layar 5,3 inci yang terdapat pada Galaxy Note, peningkatan bentuk layar tersebut guna memberikan kelebihan fleksibilitas di handset tersebut.
Samsung Galaxy Note 2 dikabarkan akan mengusung layar 5.5 inci. Spesifikasi lainnya, baterai serta material yang membalut perangkat ini akan dibuat lebih kokoh. Sedangkan urusan prosesor, quad-core kemungkinan akan memperkuat perangkat besutan Samsung tersebut. Kemudian ditambah dengan dukungan kamera 12 megapiksel.
Untuk sistem operasi, Samsung Galaxy Note II akan menggunakan sistem operasi terbaru dari Google, yaitu Android 4.1 Jelly Bean. Galaxy Note II yang bakal dirilis bulan September bisa dibilang lebih awal dari kabar sebelumnya yang mengemukakan handset tersebut meluncur pada Oktober 2012.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar